damai9 – Sebuah hobi apabila kita pandang secara umum memang tidak bias diprediksi, pada saat kita lagi senang-senangnya dengan barang yang kita senangi pastilah kita akan selalu memandangi dan mempehatikannya setiap saat tetapi di kala kita sedang dalam pikiran tidak terfokus pada hal tersebut maka kitapun akan mengacuhkannya bahkan pada level dan kndisi tertentu dengan sergap kita ingin menjual barang yang kita miliki tersebut bahkan jika memang pada saat kita menginginkan untuk menjualnya dengan harapan agar segera terjual namun tidak kunjung ada orang yang menawarnya maka dengan segala rasa putus harapan terkadang hal yang paling mudah adalah dengan memberikan kepada orang lain atau jika barang itu adalah burung maka dengan cara menerbangkannya kea lam bebas.
Tak ubahnya sebagaimana pengalaman priadi yang pernah saya lakukan pada saat membeli burung Anis Batu menurut penuturan si penjualnya nama burung tersebut, karena pada saat membeli belum faham jenis-jenis burung apa saja yang memang benar2 banyak penggemarnya sehingga asal beli saja dengn resiko yang kurang begitu faham juga, bukan masalah harga tetapi yang paling penting adalah pegalaman yang bisa dijadikan sebagai pendidikan dan pembelajaan agar lebih tahu untuk langkah selanjutnya ketika kita akan membeli burung yang kita niatkan.
Tidak berbeda jauh dengan yang satu ini, bukan karena panjangnya ekekan, bukan karena suaranya yang merdu, bukan karena mahal ataupun murahnya pada saat membeli dan lain sebagainya, namun, kembali lagi pada masalah hobi dan kesukaan, yang namanya suka tidak bisa dijadikan perbandingan dengan apapaun bahkan harga tinggi sekalipun.
Love Bird, dari segi warna pasti bukan termasuk burung yang harganya jutaan apalagi belasan juta, ekeknyapun standard saja, dan yang pasti tidak ada kelebihan lain yang dimilikinya, namun mengapa selaku pemiliknya, saya sangat menikmati lovebird yang satu ini sekalipun ada beberapa love bird lain yang kami rawat di rumah. Itulah yang namanya hobi dan kesukaan. Namun perlu digarisbawahi adalah “untuk saat ini” tidak tahu untuk kedepannya. Yang pasti sayangilah dengan sepenuh hati burung kesayangan kita selagi kita sedang suka dengannya, karena bisa jadi suatu saat kita tidk suka lagi sama dia.
Dan kesimpulannya adalah, apapun burung yang kita miliki terlepas dari harga burung, trend burung, selera orang lain, keunikan burung, performance dan prestasi burung, keindahan warna burung dan lain sebagainya, jika memang kita tidak suka untuk saat itu, tidak ada yang bisa memaksakan untuk menyukainya bahkan diberipun terkadang tidak mau… hehehe, “kalo dikasih Murai Medan prestasi ya pasti mau laaaah…. Hahahahaha” la ini, ngasih burung kutilang, siapa yang mau… ? tapi kadang ada yang mau juga sih… (just intermezzo..). Demikian sekedar cerita saja. Salam damai9.
ARTIKEL TERKAIT LAINNYA:
- Cara Mengatasi Love Bird Over Birahi dan Ciri-cirinya
- Love Bird Kesayangan
- Harga Love Bird Terupdate 2016
- Violet, Pastel Vio, Love Bird Warna Pilihan
- Love Bird Selalu Full Gantangan di Setiap Lomba
- Cara Beternak Love Bird Secara Simpel
ARTIKEL TERKAIT LAINNYA:
- Cara Mengatasi Love Bird Over Birahi dan Ciri-cirinya
- Love Bird Kesayangan
- Harga Love Bird Terupdate 2016
- Violet, Pastel Vio, Love Bird Warna Pilihan
- Love Bird Selalu Full Gantangan di Setiap Lomba
- Cara Beternak Love Bird Secara Simpel